Panduan Menulis Artikel yang Baik untuk Website Anda

ArtikelBanyak orang yang tertarik untuk membuat artikel. Karena memang artikel itu jenis konten yang paling mudah dibuat, dibandingkan foto atau video. Membuat artikel yang menarik itu tidak mudah.

Sehingga meskipun sudah menerbitkan banyak artikel di website, tidak satupun mendapatkan perhatian dari orang banyak. Meskipun sudah menerapkan yang namanya SEO.

Berikut ini adalah panduan untuk menulis artikel yang baik.

1. Berikan judul yang menarik

Kebanyakan orang hanya memiliki beberapa detik, kurang lebih 10 detik untuk melihat dan memutuskan untuk mau membaca atau tidak. Mereka tidak perduli sehebat apa isi dari artikel Anda, maka judul harus di buat semenarik mungkin agar mata mereka fokus pada link situs Anda.

Dan jangan lupa setelah mereka mengklik link situs Anda pertama kali di baca adalah paragraf pertama. Jadi usahakan paragraf pertama memberikan kesan yang mendalam agar mereka tertarik untuk membaca selanjutnya dari artikel Anda.

2. Artikel anda tidak akan dibaca kata-per-kata

Lihat gambar ini sebagai perbandingan:

Paragraf-panjang-vs-pendek

Lebih enak mana, baca yang kiri atau yang kanan? Oleh karena itu kata per kata dalam sebuah artikel harus jelas dan mudah dibaca.

3. Ikuti format berikut agar tulisan anda terbaca

Sebagus apapun isi artikelnya, percuma kalau tidak terbaca. Lebih jelasnya:

  • Gunakan font yang mudah dibaca atau tidak usah gunakan font khusus kalau anda bingung
  • Ukuran antara 14-22px
  • Lebar horizontal antara 480-720px
  • Line-height antara 1.5-2em
  • Margin di bawah paragraf antara 1.5-2em

4. Tingkatkan kualitas dan bobot isi artikel anda

Inilah faktor utama dalam keberhasilan membuat artikel. Semakin berbobot artikel anda, maka pembaca semakin puas, dan semakin banyak yang akan merekomendasikan artikel anda kepada orang lain.

Untuk membuat artikel berbobot yang bisa memuaskan pembaca anda harus melakukan riset. Tapi masalahnya ini, Artikel yang berbobot hanya bisa dibuat oleh penulis yang paham betul mengenai topiknya.

Salah satunya contoh berikut: “cara meningkatkan produktivitas“.

Coba perhatikan isi artikel tersebut:

  1. Pengertian produktivitas
  2. Pentingnya produktivitas
  3. Bangun lebih pagi
  4. Miliki tujuan
  5. Belajar dari orang lain
  6. Hindari merasa kewalahan
  7. Ambil waktu beristirahat
  8. Berdoa sebelum bekerja

Dari beberapa isi artikel diatas setidaknya ada 8 yang harus ada dalam artikel anda.

5. Periksa tata bahasa dan ejaan

Untuk artikel berbahasa Indonesia kita belum punya software yang mampu memeriksa kesalahan tata bahasa (grammar). Hanya ejaan yang bisa kita periksa.

Jadi satu-satunya solusi yaitu memeriksa secara manual. Lakukan tahapan seperti berikut:

  1. Tulis artikel anda sampai selesai tanpa melakukan pemeriksaan
  2. Baca artikel anda dengan suara (bukan dalam hati)
  3. Perbaiki setiap kalimat yang terdengar janggal ketika diucapkan

6. Lakukan optimasi on-page SEO

Saat menulis, lupakan SEO. Tapi optimasi on-page SEO ini kita lakukan SETELAH artikel selesai ditulis. Bagian terpenting saat melakukan proses optimasi on-page SEO adalah

  • Meta description
  • URL
  • Gambar
  • Link ke halaman lain dan ke website lain

Demikianlah panduan menulis artikel yang baik untuk website. Semoga bermanfaat.

Leave a comment